Walikota Maulana Realisasikan Program 100 Hari Pertama

Minggu, 23 Maret 2025 - 15:15

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Inijambi.com-Wali Kota Jambi Maulana dan Wakil Wali Kota  Diza Hazra Aljosha terus merealisasikan program 100 hari mereka, khususnya di bidang infrastruktur.

Hingga 19 Maret 2025, beberapa target pembangunan telah menunjukkan progres signifikan.

Dalam laporan terbaru, sebanyak 30 ruas jalan telah diperbaiki dari target 101 ruas jalan.

Beberapa jalan yang telah rampung diperbaiki di antaranya Jalan Sunan Ampel, Jalan Siswa 1, Jalan Sunan Bonang, dan Jalan Mayjend Sutoyo.

Selain jalan, normalisasi drainas sepanjang 27 km atau 27.289 meter juga telah dilakukan di 28 titik yang tersebar di berbagai wilayah Kota Jambi.

Beberapa titik drainase yang telah diperbaiki meliputi Drainase Jalan Hutan Kota, Jalan Kimaja Arizona, Jalan Ir. H. Juanda SMAN 4, Drainase dekat Sekolah Taruna, Jalan Kasturi I, dan Drainase Jalan H. Ibrahim.

Di sektor penerangan jalan, sebanyak 267 lampu penerangan jalan umum (LPJU) telah dipasang dari target 1.586 LPJU yang tersebar di .

Pemasangan LPJU ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga saat beraktivitas di malam hari.

Program infrastruktur ini merupakan bagian dari 12 program prioritas yang dicanangkan dalam 100 hari kerja Maulana – Diza. Program-program tersebut meliputi:

  1. Perbaikan 101 Jalan Status Kota
  2. Perbaikan Drainase
  3. Pengadaan 1.586 Lampu Jalan
  4. Peningkatan Sarana dan Prasarana Sekolah
  5. Penyelenggaraan Event Pariwisata dan Budaya
  6. Pelaksanaan Pelatihan bagi Masyarakat
  7. Pembangunan dan Peningkatan Infrastruktur Perkotaan
  8. Penataan Parkir
  9. Pembangunan Co-Working Space
  10. Penanganan Sampah: Ground Breaking Briket
  11. Penegakan Ketertiban dan Keamanan (Trantibum)
  12. 100% Universal Health Coverage (UHC)

Wali Kota Jambi Maulana menegaskan bahwa pihaknya akan bekerja keras untuk memenuhi target yang telah dicanangkan.

“Kami berkomitmen untuk terus mempercepat pembangunan di Kota Jambi, baik dalam perbaikan jalan, drainase, maupun penerangan jalan. Semua ini demi kesejahteraan dan kenyamanan masyarakat,” ujar Maulana. (01/JO)

Baca Juga:  Pimpin Kunker Spesifik Komisi V DPR RI, H Bakri: Selesaikan Soal Lahan Untuk Tol Trans Sumatera

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

Pimpin Kunker Spesifik Komisi V DPR RI, H Bakri: Selesaikan Soal Lahan Untuk Tol Trans Sumatera
PLN Gandeng WWF Indonesia Adopsi Kerangka Kerja TNFD
Komisi V DPR RI Minta Kapal-Kapal Angkutan yang Melintas di Jembatan Aurduri I di Stop
Miliki SDM Mumpuni, SPS Mengajukan Untuk Dapat Menjadi Penyelenggara UKW
Sebanyak Puluhan Truk BB Terpaksa Dilakukan Penilangan Karena Tak Ikuti Ingub Jambi
Perdana, Bahlil Hari ini Umumkan Rekomendasi Golkar Untuk Cakada
Polda Metro Jaya Tetapkan 19 Orang Demonstran Tolak Revisi UU Pilkada Sebagai Tersangka

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 08:26

Walikota Jambi Maulana Sidak Pasar

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:41

GBRK Kembali Geruduk kejati Jambi, Menagih Tantangan atas Dugaan Korupsi Dana BLUD 14 Miliar

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:23

Harga Kelapa Dalam Turun, Perpekindo Jambi Geram dengan Larangan Ekspor

Jumat, 7 Maret 2025 - 19:47

H Bakri Tinjau Lokasi Jalan Penghubung Jambi-Sumatera Barat Yang Sempat Ambruk

Selasa, 25 Februari 2025 - 21:23

Pimpin Kunker Spesifik Komisi V DPR RI, H Bakri: Selesaikan Soal Lahan Untuk Tol Trans Sumatera

Jumat, 24 Januari 2025 - 16:19

Al Haris Lantik Puluhan Kepala SMA/SMKN dan SLB : Kepsek Harus Perduli

Senin, 18 November 2024 - 13:09

Komisi V DPR RI Minta Kapal-Kapal Angkutan yang Melintas di Jembatan Aurduri I di Stop

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:40

“Isu” Rapat dengan Plt Bupati Tanjabtim yang Kerap Kumpulkan HP dan Fenomena “Lame Duck”

Berita Terbaru

Nasional

Walikota Maulana Realisasikan Program 100 Hari Pertama

Minggu, 23 Mar 2025 - 15:15

Pemerintah

Walikota Jambi Maulana Sidak Pasar

Minggu, 23 Mar 2025 - 08:26